Rabu, 13 Juni 2012

HRC CBR250R versi Balap Dijual di Jepang

HRC Honda CBR250R race 460x306 HRC CBR250R versi Balap Dijual di Jepang

TOKYO (DP) — Honda Jepang dikabarkan telah membangun sebuah sepedamotor model balap mengambil basis dari Honda CBR250R. Sportbike model khusus ini diracik tim HRC dan hanya direkomendasi untuk kejuaraan balap.
HRC CRB250R mengusung sistem ECU berbeda yang memungkinkan dicapainya perfroma lebih tinggi dari model standar. Sistem ECU performa ini mampu mengubah penyesuaian suplai bahan bakar dan pengapian.
Seperti NSF250R versi balap, HRC CBR250R tidak menggunakan lampu depan serta lampu-lampu sign. Knalpot yang dipakai juga berbeda karena berguna sebagai pendukung performa terbaik.
Hanya saja HRC CBR250R tetap memasang swingarm standar. Ini berbeda dengan NSF250R di mana mengaplikasi lengan ayun besar aluminium.
CBR250R versi balap ini bahkan telah dipasangi sistem transmisi cepat dan pembatas kecepatan di pit-lane. Keran perubahan ekstrim ini HRC CBR250R tidak layak dipakai di jalan raya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mau Cari di Sini, Silahkan!